Polisi Peduli, Polres Magetan Gelar Bhakti Kesehatan Gratis untuk Warga

    Polisi Peduli, Polres Magetan Gelar Bhakti Kesehatan Gratis untuk Warga

    MAGETAN – Seperti diketahui bahwa setiap minggunya, Kepolisian Resor (Polres) Magetan rutin menggelar program Jumat Curhat untuk mendengar keluhan dan aspirasi dari masyarakat. 

    Kali ini, Polres Magetan Polda Jatim menggelar Jumat Curhat bertempat di Balai Desa Tamanan, Kecamatan Sukomoro, Magetan.

    Dalam Jumat Curhat tersebut Polres Magetan juga menggelar Bhakti Kesehatan Gratis dengan memberikan obat, vitamin dan konsultasi kesehatan juga memberikan Bansos berupa sembako.

    "Kegiatan ini merupakan bentuk komunikasi langsung dengan masyarakat, kami bisa menyerap aspirasi dan menampung keluhan masyarakat yang untuk selanjutnya akan kami tindak lanjuti, ” kata AKBP Muhamad Ridwan 
     
    Berbagai keluhan dari masyarakat Tamanan. Mayoritas masyarakat mengeluhkan masalah di lapangan berkaitan dengan lalu lintas, salah satunya terkait maraknya anak SMP yang mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah.

    Sehingga pada kesempatan tersebut, Kapolres sekaligus mengedukasi masyarakat bahwa khususnya anak SMP dilarang untuk membawa kendaraan sendiri.

    “Anak-anak memang tidak boleh membawa sepeda motor sendiri ke sekolah, karena memang usianya belum memenuhi aturan lalu lintas di jalan, ” terangnya.

    Dijelaskan juga bahwa kegiatan Bhakti Kesehatan di Jumat Curhat ini merupakan salah satu kegiatan pelayanan dari Sidokes Polres Magetan dengan program Bhakti Kesehatan untuk Negeri

    Pada kegiatan ini masyarakat dilayani secara gratis mulai pemeriksaan kesehatan umum, Konsultasi kesehatan umum dan, pemberian obat gratis sesuai diagnose dan pelayanan Vaksinasi Booster (pfizer).

    “Alhamdulillah, antusias masyarakat cukup tinggi di Program bhakti kesehatan kali ini, ditandai banyaknya tingkat kehadiran masyarakat dan keinginan mendapat layanan pengobatan umum serta berkonsultasi tentang kesehatan gratis, " ujar AKBP Ridwan.

    Program jumat Curhat ini juga dihadiri langsung Forkopimca Sukomoro, Kepala Desa, Ketua BPD beserta anggota, LPMK dan Tokoh masyarakat/Agama serta Karangtaruna 

    Selesai Kegiatan dilanjutkan dengan safari Sholat Jum'at berjamaah dan dilaksanakan di Masjid Baitul Farroh Desa Tamanan Kec Sukomoro.
    (Humas).

    magetan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polres Magetan Amankan Bapak dan Anak Terduga...

    Artikel Berikutnya

    Gandeng Media, Polres Magetan Sosialisasikan...

    Berita terkait